Garudanetwork – Memilih universitas untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya tidak bisa asal. Tulungangung meski tidak sebesar Malang dan Surabaya sebagai kota pendidikan, ternyata juga cukup banyak memiliki pilihan universitas. Universitas di Tulungangung secara kualitas juga tidak kalah dengan universitas lain.
Secara pilihan, memang tidak sebanyak di Kota Malang yang cukup terkenal dengan kota pendidikan. Namun, universitas di Tulungagung lebih mengutamakan kualitas serta bisa menjadi jujukan bagi warga Tulungagung sendiri. Bahkan secara pilihan program studi juga cukup bervariasi.
Tentu ini sangat memudahkan bagi warga Tulungagung yang ingin mengenyam pendidikan, karena tidak perlu jauh-jauh ke luar kota. Sehingga siswa lulusan SMA/SMK bisa kuliah dan tetap dekat dengan keluarga. Ini yang menjadi salah satu kelebihan ketika memilih universitas di Tulungagung.
Secara biaya juga tentunya lebih murah jika dibandingkan dengan kuliah di luar kota. Sebab biasanya tingginya biaya pendidikan menjadi salah satu faktor yang dipertimbangkan. Berikut beberapa universitas di Tulungagung yang bisa jadi pilihan.
5 Rekomendasi Universitas di Tulungagung
1. Universitas Tulungagung
Unita adalah nama tenar dari Universitas Tulungagung di kalangan masyarakat Tulungagung dan sekitarnya. Universitas Tulungagung sendiri saat ini memiliki 5 fakultas dengan 8 program studi. Dengan rincian 7 program studi untuk S1 dan ada satu prodi D3 Kebidanan.
Kampus swasta ini sudah berdiri sejak tahun 1984 lalu, tepatnya pada tanggal 18 Mei. Saat ini Unita bestatus terakreditasi ”B” yang dikeluarkan oleh BAN PT.
Berikut fakultas dan program studi di Unita
– Fakultas Ekonomi
– S1 Manajemen
– S1 Akuntansi
– Fakultas Hukum
– S1 Hukum
– Fakultas Teknik
– S1 Teknik Sipil
– S1 Teknik Elektro
– Fakultas Pertanian
– S1 Agribisnis
– Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
– S1 Administrasi Publik
– D3 Kebidanan
Alamat : Jl. Kimangunsarkoro Beji,Kabupaten Tulungagung
Telepon : 0355 322145
Website : https://unita.ac.id/
2. Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung atau yang lebih dikenal dengan sebutan UIN SATU merupakan satu-satunya kampus negeri di Kabupaten Tulungagung. Cikal bakalnya UIN Satu sendiri berawal dari kelas jauh Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Ampel Surabaya pada tahun 1968. Sehingga dibukalah Fakultas Tarbiyah IAIN Sunan Ampel cabang Tulungagung.
Baru pada tahun 1997 statusnya berubah menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Tulungagung. Hampir 16 tahun menjadi STAIN, berubah lagi menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung. Sedangkan resmi menyandang status Universitas baru terjadi di tahun 2021 dengan nama Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU).
Saat ini UIN SATU sudah berkembang sangat pesat. Sejak hanya memiliki 1 prodi di tahun 1968, kini telah berkembang menjadi 32 program studi S-1, 12 program studi S-2, dan 2 program studi S-3.
Berikut fakultas dan program studi di UIN SATU
– Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum
– Hukum Keluarga Islam
– Hukum Ekonomi Syariah
– Hukum Tata Negara
– Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
– Pendidikan Agama Islam
– Pendidikan Guru MI
– Pendidikan Islam Anak Usia Dini
– Manajemen Pendidikan Islam
– Tadris Matematika
– Tadris IPS
– Tadris Biologi
– Tadris Fisika
– Tadris Kimia
– Pendidikan Bahasa Arab
– Tadris Bahasa Inggris
– Tadris Bahasa Indonesia
– Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah
– Ilmu Al-Quran dan Tafsir
– Ilmu Hadis
– Aqidah dan Filsafat Islam
– Sosiologi Agama
– Tasawuf dan Psikoterapi
– Psikologi Islam
– Bahasa dan Sastra Arab
– Sejarah Peradaban Islam
– Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
– Komunikasi dan Penyiaran Islam
– Bimbingan Konseling Islam
– Manajemen Dakwah
– Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
– Perbankan Syariah
– Ekonomi Syariah
– Akuntansi Syariah
– Manajemen Zakat dan Wakaf
– Manajemen Keuangan Syariah
– Manajemen Bisnis Syariah
– Pariwisata Syariah
Alamat: Jalan Mayor Sujadi No 46 Plosokandang, Kabupaten Tulungagung
Telepon : 0355 321513
Website : https://uinsatu.ac.id/
3. Sekolah Tinggi Agama Islam Muhammadiyah Tulungagung
Sekolah Tinggi Agama Islam Muhammadiyah Tulungagung atau lebih dikenal dengan sebutan STAIM Tulungagung merupakan salah satu universitas di Tulungagung. STAIM Tulunagung sendiri sudah berdiri sejak 23 Oktober 1987 silam. Saat awal berdiri merupakan Fakultas Tarbiyah Universitas Muhammadiyah Surabaya.
Baru pada 2010 berubah menjadi STAIM Tulungagung. Untuk memenuhi tingginya permintaan pendidikan tinggi di masyarakat.Univesitas ini juga menjadi satu-satunya Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Muhammadiyah (PTKIM) di karesidenan Kediri. Yang mana meliputi Kediri, Blitar, Nganjuk, Trenggalek, dan Tulungagung.
Berikut fakultas dan jurusan di STAIM Tulungagung
– Fakultas Pendidikan Agama Islam
– Fakultas Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
– Fakultas Ekonomi Syariah
Alamat : Jalan Pahlawan Gg III No 27, Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung
Telepon : 0355 322376
Website : https://staimta.ac.id/
4. Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung
Universitas Bhinneka PGRI atau bisa disebut UBHI Tulungagung sudah berdiri sejak 1985. Saat awal berdiri bernama STKIP PGRI Tulungagung dengan jurusan keguruan dan ilmu pendidikan. Meski begitu, STKIP PGRI terus mengalami berkembangan yang cukup pesat.
Hingga tahun 2019/2020 telah memiliki 8 program studi dan 2 program studi magister. Baru di tanggal 30 April 2020 statusnya berubah menjadi universitas dengan nama Universitas Bhinneka PGRI. Saat ini UBHI Tulungagung sudah menjadi pilihan bagi masyarakat Tulungagung dan sekitarnya.
Berikut fakultas dan jurusan di UBHI Tulungagung
– Fakultas Sosial dan Humanior
– Pendidikan Guru Sekolah Dasar
– Pendidikan Ekonomi
– Pendidikan Matematika
– Pendidikan IPA
– Pendidikan Bahasa Inggris
– Pendidikan PKN
– Fakultas Sains dan Teknologi
– Teknik Industri
– Arsitektur
– Informatika
– Pendidikan Vokasional Teknik Otomotif
– Pendidikan Teknologi Informasi
– Pascasarjana
– Pendidikan Matematika
– Pendidikan IPS
Alamat : Jalan Mayor Sujadi Timur No 7 Kabupaten Tulungagung
Telepon : 0355 321426
Website : https://ubhi.ac.id/
5. STIKes Hutama Abdi Husada Tulungagung
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Hutama Abdi Husada Tulungagung berdiri sejak tahun 2009. Setelah sebelumnya berupa Akademi Keperawatan Hutama Abdi Husada yang berdiri sejak tahun 1999 silam. STIKes Hutama Abdi Husada merupakan salah satu universitas di Tulungagung yang fokus pada pendidikan kesehatan.
Dengan perubahan ini maka semakin banyak masyarakat Tulungagung yang memilih kampus ini sebagai pilihan. Sebab menjadi salah satu kampus kesehatan dengan kualitas terbaik. Saat ini STIKes Hutama Abdi Husada sudah memiliki akreditasi ”B” yang dikeluarkan BAN PT.
Berikut fakultas dan jurusan di STIKes Hutama Abdi Husada
– S1 Keperawatan
– DIII Keperawatan
– DIII Teknologi Laboratorium Medik
– DIV Teknologi Laboratorium Medik
Alamat : Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo No 1, Kabupaten Tulungagung
Telepon : 0355 322738
Website : https://stikestulungagung.ac.id/
Universitas di Tulungagung semakin berkembang baik secara kualitas dan kuantitas. Ini membuat masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke luar kota jika ingin meneruskan jenjang pendidikan tinggi.
Penulis : Hafis Iqbal